Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro dan Rektor UNS, Prof Jamal Wiwoho saat serah terima hibah aset di kampus UNS Caruban. Foto: Ist.

"Demikian juga kami, akan terus berkomitmen menguatkan, memajukan dan mengembangkan PSDKU UNS di Kabupaten Madiun, semata-mata untuk membantu mewujudkan tercapainya program pembangunan daerah, khususnya di bidang pendidikan demi peningkatan kualitas SDM di Kabupaten Madiun dan sekitarnya," ujarnya. 

UNS juga telah mengambil kebijakan akan memperluas Kampus PSDKU UNS di Kabupaten Madiun untuk menambah Prodi Diploma 3 yang lain, dan bahkan berkeinginan mengembangan layanan pendidikan jenjang program Sarjana (S1), Magister (S2) dan Program Doktor (S3), sesuai dengan kebutuhan pemerintah daerah Madiun. 

"Semoga UNS bersama Pemkab Madiun akan terus bersinergi dan berkolaborasi memberikan kontribusi dan mewujudkan kinerja terbaiknya dalam rangka menyukseskan program pembangunan daerah dan nasional," ucapnya. 

Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro menyampaikan dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penandatanganan kerja sama antara Dinas Pendidikan setempat dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNS tentang optimalisasi pemanfaatan kampus UNS Caruban untuk penyelenggaraan studi lanjut magister dan Doktor.

Selain itu juga dilakukan penyerahan beasiswa kepada 10 mahasiswa asal Madiun yang masuk melalui jalur PMDK berupa pembebasan uang Kuliah Tunggal (UKT) dari semester 1 hingga 6. 

"Kami dari Pemkab Madiun mengucapkan terima kasih kepada UNS yang telah menyiapkan SDM untuk bersama-sama membangun Madiun. Semoga UNS Caruban menjadi kampus yang luar biasa," ujarnya. 


Editor : Ary Wahyu Wibowo

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network