Tim SAR menemukan dua jenazah korban longsor Pandanarum, Banjarnegara di sektor C2 dan A2. (Foto: iNews)

Di samping itu, layanan kesehatan bagi warga terdampak longsor Banjarnegara tetap berjalan. Kelompok rentan, seperti lansia, perempuan, dan anak-anak, mendapatkan perhatian khusus dalam pelayanan kesehatan.

Pendampingan psikososial juga diberikan kepada siswa yang terdampak peristiwa longsor Banjarnegara. Langkah ini diambil untuk membantu memulihkan kondisi psikologis anak-anak yang mengalami trauma akibat bencana.

Operasi SAR longsor Banjarnegara masih menghadapi sejumlah hambatan di lapangan. Potensi longsor susulan akibat hujan, kubangan air di area longsoran, serta aliran mata air yang terus mengalir menjadi tantangan besar bagi petugas.

Untuk mengurangi risiko tersebut, BNPB bersama lintas instansi melaksanakan operasi modifikasi cuaca (OMC). Selain itu, dibuat jalur pembuangan air dan aliran khusus agar air dapat mengalir langsung ke sungai dan tidak lagi menumpuk di area longsoran.

Upaya-upaya ini dilakukan untuk menjaga keselamatan petugas sekaligus mempercepat proses pencarian 18 korban longsor Banjarnegara yang masih belum ditemukan. Tim posko penanganan darurat BNPB di Pandanarum akan terus memberikan pembaruan secara berkala dan memastikan seluruh unsur berkoordinasi demi mengutamakan keselamatan warga, mempercepat pencarian korban, serta memenuhi kebutuhan para pengungsi.


Editor : Donald Karouw

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network