"Tahun ini Grebeg Sudiro ditingkatkan melalui konsep budaya nasional. Adanya bantuan dana pengembangan dari Pemerintah Kota Solo dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, diharapkan mampu meningkatkan Grebeg Sudiro menjadi event berskala internasional," ujarnya.
Beragam representasi budaya lokal di Indonesia lanjutnya, juga akan dihadirkan dalam karnaval budaya yang diselenggarakan pada 15 Januari 2023. Melibatkan 1.550 peserta yang menampilkan beragam kesenian.
Selain itu, pihaknya juga melibatkan pelaku UMKM, PKL Pasar Gede, dan pedagang asongan yang akan mengisi bazaar. Ada sekitar 290 pelaku usaha yang terlibat dalam perhelatan ini.
"Acara dilatarbelakangi atas pertalian kebudayaan Jawa-China yang kemudian melahirkan budaya di wilayah Solo dan sekitarnya yang terjalin sebagai upaya pelestarian budaya secara lebih luas dan beragam," tuturnya.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait