11 Pedagang Terpapar Covid-19, Pasar Gede Solo Ditutup Selama 7 Hari

SOLO, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo menutup Pasar Gede untuk sementara waktu. Penutupan dilakukan menyusul adanya sejumlah pedagang yang terpapar Covid-19.
"Awalnya ada tiga yang terkonfirmasi positif Covid-19, setelah dilakukan tracing ternyata ada tambahan delapan lagi. Jadi total sejauh ini ada sebelas pedagang yang terkonfirmasi Covid-19," kata Kepala Dinas Perdagangan Kota Solo, Heru Sunardi di Solo, Senin (30/11/2020).
Ia mengatakan untuk penutupan Pasar Gede bagian timur tersebut dilakukan selama tujuh hari, mulai Selasa (1/12/2020) sampai dengan tanggal Senin (7/12/2020). Selama penutupan, ia mengimbau kepada seluruh pedagang agar melakukan karantina mandiri di rumah masing-masing.
Editor: Ahmad Antoni