5 Tips Menempatkan CCTV agar Pengawasan Lebih Optimal

JAKARTA, iNews.id - Menempatkan CCTV di lokasi yang tepat sangat penting untuk memastikan area terpantau dengan maksimal. Kesalahan dalam pemasangan bisa menyebabkan blind spot atau rekaman yang kurang jelas. Nah, berikut ini 5 tips menempatkan CCTV agar pengawasan lebih optimal!
1. Jangkauan Luas
Pastikan kamu memasang CCTV di tempat yang memberikan pandangan luas ke area yang ingin diawasi. Sudut tinggi di sudut ruangan atau di atas pintu masuk sering menjadi pilihan terbaik. Dengan begitu, kamera bisa menangkap lebih banyak detail tanpa perlu memasang terlalu banyak unit.
2. Fokus pada Pintu
Pintu depan, pintu belakang, dan akses utama lainnya adalah area penting yang wajib dipantau. Memasang CCTV di lokasi ini membantu mengidentifikasi siapa saja yang keluar masuk rumah atau kantor. Pastikan kamera diposisikan sedikit lebih tinggi agar wajah orang yang masuk terlihat jelas.
Editor: Rizqa Leony Putri