get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Maut di Rembang, Truk Tronton Tabrak 3 Motor 1 Tewas

Anak Positif Covid-19 Tanpa Gejala Tetap Diisolasi Mandiri dengan Prokes Ketat

Selasa, 15 Juni 2021 - 07:05:00 WIB
Anak Positif Covid-19 Tanpa Gejala Tetap Diisolasi Mandiri dengan Prokes Ketat
Sebuah bus mini yang membawa OTG masuk ke halaman Hotel Puri Indah Rembang, dengan dikawal mobil polisi, Minggu (13/6). (iNews/Musyafa Musa)

Selain anak-anak, kaum lanjut usia dan ibu hamil tidak wajib masuk isolasi mandiri, kecuali ada pendamping yang terkonfirmasi positif Covid-19 tanpa gejala.

Sementara itu, Kapolres Rembang, AKBP Kurniawan Tandi Rongre mengingatkan koordinasi dengan kepala desa atau Satgas Covid-19 tingkat desa harus dilakukan, dalam penjemputan OTG di rumahnya masing-masing, dengan menggunakan armada bus mini.

Sebelumnya juga perlu disosialisasikan terlebih dahulu, agar tidak memicu kesalahpahaman. “Silahkan hal itu dikoordinasikan dan dikomunikasikan, biar lancar, “ ujarnya.

Berdasarkan data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemkab Rembang, Hotel Puri Indah yang menjadi tempat isolasi mandiri terpusat warga positif Covid-19 OTG, sudah terisi 45 orang.

Mereka berasal dari Kecamatan Rembang Kota, Lasem, Pamotan, Bulu, Pancur, Kaliori, Sale dan Kecamatan Sulang. “Terhitung sampai hari Minggu kemarin, pukul 14.30 Wib, “ kata Arief Dwi Sulistya, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemkab Rembang.
 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut