get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Desa Ketoyan Boyolali, Tempat KKN Jokowi saat Kuliah

Belasan Sapi di Boyolali Positif Terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku

Rabu, 11 Mei 2022 - 08:49:00 WIB
Belasan Sapi di Boyolali Positif Terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku
Petugas Disnakan Boyolali saat memantau kondisi kesehatan sapi yang terjangkit penyakit mulut dan kuku. Foto: iNews/Tata Rahmanta.

BOYOLALI, iNews.id - Sebanyak 15 ekor sapi milik salah satu peternak di daerah Mojosongo, Kabupaten Boyolali dinyatakan positif terkena penyakit mulut dan kuku (PMK). Hal tersebut diketahui setelah hasil uji sampel laboratorium turun. 

Petugas Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) Kabupaten Boyolali terus mengawasi secara ketat sapi milik salah satu peternak di Desa Singosari, Kecamatan Mojosongo yang positif terkena penyakit mulut dan kuku.

Hal tersebut pertama diketahui setelah pemilik membeli sejumlah sapi dari Pasar Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri. Awalnya hanya dua ekor, namun selang satu minggu 13 ekor lainnya mulai mengalami gejala klinis. 

Tanda-tanda itu antara lain keluar lendir dari mulut, meradang pada rongga mulut dan lidah seperti sariawan, kuku terluka hingga sulit berdiri, tidak mau makan, nafas cepat serta tubuh sapi kurus. 

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut