get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalan Kaligawe Semarang Diberlakukan Sistem Buka Tutup, Ada Perbaikan Jalur Rel

Cegat Wagub Jateng, Ibu Ini Menangis Minta Bantuan Agar Anaknya Bisa Sekolah di SMKN

Minggu, 02 April 2023 - 08:56:00 WIB
Cegat Wagub Jateng, Ibu Ini Menangis Minta Bantuan Agar Anaknya Bisa Sekolah di SMKN
Sriyatun ibu tiga anak saat menghampiri Wagub Jateng Taj Yasin Maimoen di Balai Diklat Srondol, Sabtu (1/4/2023). (IST)

SEMARANG, iNews.id - Seorang warga Tambakmulyo, Kota Semarang, Srikatun, mendadak menghampiri Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen. Dia meminta orang nomor dua di Jateng itu dapat memberikan kesempatan anaknya bersekolah di SMKN Jateng.

Momen itu terjadi saat Taj Yasin usai menghadiri penyerahan santunan kepada 10.000 anak yatim di Balai Diklat Srondol, Sabtu (1/4/2023) malam.

Ibu tiga anak ini mengaku tidak mampu membiayai sekolah anaknya yang bernama Wahyu Aji Pangestu. Selain itu, lanjutnya, kondisi rumahnya tidak mampu menampung seluruh anggota keluarga. 

Oleh karena itu, dia berharap agar anaknya dapat bersekolah di SMKN Jateng. Saat ini, Srikatun menitipkan anaknya di Panti Sosial Nurul Mursid, Tembalang, Semarang. 

"Saya Srikatun, anak saya Wahyu Aji Pangestu. Karena saya tidak mampu membiayai (sekolah) anak saya, saya titipkan di panti sosial. Sekarang saya mau masukkan anak saya di situ (SMKN Jateng) karena di situ anak saya punya tempat tinggal. Kalau di rumah tempat tinggalnya tidak layak, karena rumahnya kecil sekali," katanya.

Mendengar permintaan Srikatun, Taj Yasin akan mencoba agar anaknya dapat bersekolah di SMKN Jateng. Ia akan segera berkoordinasi dengan dinas-dinas terkait. Namun, lanjutnya, prosedurnya harus tetap dijalankan mengikuti aturan yang sudah ditetapkan

"Mangkih saget mlebet teng (nanti bisa masuk di) SMK Pemprov, nanti dihubungi," kata Taj Yasin, disambut ungkapan syukur Srikatun.

Taj Yasin mengatakan, semangat mencari ilmu harus dukungan. Apalagi, semangat tersebut dimiliki oleh anak-anak dari keluarga tidak mampu. Karena itulah, lanjutnya, pemerintah membangun sekolah kejuruan dengan asrama.

Dalam acara, wagub menyerahkan santunan kepada sejumlah anak yatim. Ia juga berpesan agar anak-anak yatim terus memiliki semangat menuntut ilmu agar dapat mewujudkan cita-cita.

"Belajarlah adik-adik. Kesempatan itu ada pada kita semua. Dan Nabi (Muhammad SAW) diutus bukan hanya sebagai utusan saja (rasulullah) akan tetapi juga menjadi inspirasi yang bisa diikuti dengan mudah," ujarnya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut