get app
inews
Aa Text
Read Next : Persib di Ambang Juara Liga 1, Polisi Antisipasi Euforia Bobotoh di Sejumlah Titik

Daftar Lengkap Pemain PSIS Semarang yang Dipertahankan, Dipinjamkan dan Dilepas

Selasa, 09 Mei 2023 - 09:06:00 WIB
Daftar Lengkap Pemain PSIS Semarang yang Dipertahankan, Dipinjamkan dan Dilepas
Euforia pemain PSIS dalam laga Liga 1 2022-2023. (foto Dok PSIS official)

CEO PSIS Yoyok Sukawi mengatakan pihaknya sudah mendapatkan beberapa pemain baru. Mulai pekan ini, rilis pemain tersebut akan dilakukan dengan catatan semua proses administrasi telah selesai.

"Saat ini kami lagi fokus selesaikan proses perekrutan pemain lokal baru, minggu ini akan dirilis satu per satu yang sudah clear baik kontrak di klub lamanya maupun administrasinya," katanya, Senin (8/5).

Kemudian muncul pertanyaan kembali, kapan pemain asing baru dirilis? Hal ini mengingat PSIS baru dipastikan memiliki tiga pemain asing yakni Taisei Marukawa, Vitinho, dan Carlos Fortes.

Menanggapi hal itu, Yoyok mengatakan saat ini PSIS tengah menunggu regulasi terbaru mengenai pemain asing karena ada perubahan dari musim-musim sebelumnya.

"Terkait regulasi pemain asing, kabarnya akan diputus PSSI dengan 5+1 ASEAN, artinya PSIS masih kurang 2 asing bebas + 1 ASEAN. Kita akan berburu posisi Stoper / CB dan Midfield untuk melengkapi 2 asing bebas + 1 ASEAN tersebut," ujarnya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut