get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspada Kasus Influenza Tipe A Meluas, Sejumlah Rumah Sakit Dipenuhi Pasien

Data Covid-19 Pusat dan Daerah Sering Beda, Ini Penjelasan Wamenkes

Selasa, 09 Maret 2021 - 18:42:00 WIB
Data Covid-19 Pusat dan Daerah Sering Beda, Ini Penjelasan Wamenkes
Ilustrasi Covid-19. (Foto: Antara)

Wamenkes mengatakan, kendala yang dihadapi sehingga terjadi perbedaan data ini. pertama adalah kejadian yang dilaporkan dari daerah oleh pusat adalah kejadian beberapa hari sebelumnya.

“Kedalanya dimana? Kendalanya adalah ketika melaporkan kejadian itu beberapa hari sebelumnya yang dilaporkan ke pusat, itu yang pertama,” ujarnya.

Kedua adalah kemampuan laboratorium yang terbatas. “Yang kedua adalah karena kemampuan laboratorium yang terbatas untuk melakukan pemeriksaan satu hari jadi. Sehingga akhirnya data yang masuk pada satu kasus bisa merupakan cerminan dari beberapa hari sebelumnya. Itu mengenai pendataan, kendala pendataan di Kementerian pusat untuk saat ini,” katanya.

Sehingga data yang dirilis oleh Kemenkes setiap harinya adalah data nasional. Dan jika ada perbedaan data dari pusat dan daerah masih dalam batas toleransi. 

“Kita anggap sebagai data yang dirilis tadi sebagai data nasional. Tetap kita kompilasi dari data-data dari daerah. Tapi kalaupun ada perbedaan dari data daerah, saya rasa itu masih dalam batas toleransi,” ujarnya. 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut