get app
inews
Aa Text
Read Next : Oknum Polisi di Kendal Digerebek Propam saat Selingkuhi Istri Rekan

Jelang Natal, Polres Kendal Musnahkan Ribuan Botol Miras Oplosan

Jumat, 21 Desember 2018 - 16:59:00 WIB
Jelang Natal, Polres Kendal Musnahkan Ribuan Botol Miras Oplosan
Ribuan botola miras berbagai merek hasil sitaan Operasi Cipta Kondisi dimusnahkan di Mapolres Kendal, Jumat (21/12/2018). (Foto: iNews.id/Eddie Prayitno)

KENDAL, iNews.id - Ribuan botol minuman keras (miras) berbagai merek dan ratusan liter miras oplosan dan dimusnahkan dengan cara digilas di halaman Mapolres Kendal, Jawa Tengah, Jumat (21/12/2018).

Ribuan botol miras itu merupakan hasil Operasi Cipta Kondisi di sejumlah tempat untuk menekan angka kriminalitas menjelang Hari Raya Natal dan tahun baru. Miras oplosan itu dikemas dalam botol air mineral dan jeriken. Total ada 150 liter miras oplosan dan 3.657 botol miras berbagai merek yang dimusnahkan.

Kapolres Kendal, AKBP Hamka Mappaita mengatakan, ribuan botol miras oplosan yang diamankan dari Operasi Cipta Kondisi bukan hanya dari wilayah kota, tapi hingga perdesaan. “Ribuan botol miras itu diamankan setelah Lebaran hingga akhir tahun ini. Miras oplosan dan miras pabrikan ini diamankan dari sejumlah warung remang-remang dan kios jamu,” katanya.

Menurut Kapolres, operasi terhadap peredaran miras tidak hanya berhenti jelang Natal dan tahun baru, namun akan terus dilakukan hingga benar-benar miras tidak lagi beredar di Kabupaten Kendal. "Kita akan terus

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut