get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Hebat Pabrik Furnitur di Jepara, Kerugian Ditaksir Miliaran Rupiah

Kasus Covid-19 di Jateng Naik, Ganjar Instruksikan Kepala Daerah untuk Waspada

Senin, 20 Juni 2022 - 12:42:00 WIB
 Kasus Covid-19 di Jateng Naik, Ganjar Instruksikan Kepala Daerah untuk Waspada
Gubernur Ganjar Pranowo gowes keliling kota Semarang sambil patroli dengan pengeras suara mengingatkan warga disiplin prokes. (Istimewa)

Ganjar mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kedisiplinan protokol kesehatannya. Penggunaan masker penting, kata dia, terutama di tempat keramaian. Ganjar juga mengingatkan agar gaya hidup sehat dijaga.

"Masyarakat kalau di keramaian tolong dong langsung maskernya dipakai, kalau di keramaian sadar diri pakai. Terus kemudian gaya hidup bersih sehatnya dijaga," tegasnya.

Berdasarkan data corona.jatengprov.go.id hingga Minggu (19/6), terdapat pasien Covid-19 dalam perawatan 188 pasien. Ganjar mengatakan, kenaikan kasus saat ini masih relatif kecil.

"Insyaallah kalau itu dilakukan sih aman lah, angka terakhir ada kenaikan kecil, masih kenaikan kecil," ujarnya.

Seperti diketahui, saat ini Indonesia kembali mengalami kenaikan kasus Covid-19. Kenaikan kasus Covid-19 ini diduga masuknya subvarian Omicron BA.4 dan BA.5.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut