get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Kios HP di Glodok Plaza, 25 Personel Damkar Dikerahkan

Kebakaran Pasar Wonogiri, Ratusan Kios dan Lapak Pedagang Hangus Dilalap Api

Senin, 06 Oktober 2025 - 11:53:00 WIB
Kebakaran Pasar Wonogiri, Ratusan Kios dan Lapak Pedagang Hangus Dilalap Api
Tangkapan layar kobaran api saat melalap bangunan Pasar Kota Wonogiri, Senin (6/10/2025). (Foto: Ist)

WONOGIRI, iNews.id – Kebakaran besar melanda Pasar Kota Wonogiri, Jawa Tengah, Senin (6/10/2025) dini hari pukul 03.00 WIB. Kobaran api diduga berasal dari lantai dua bagian belakang pasar dengan cepat menjalar ke lantai tiga dan sebagian lantai satu hingga menghanguskan ratusan kios serta lapak pedagang.

Informasi diperoleh, api pertama kali terlihat di bagian belakang pasar sebelum akhirnya merembet ke seluruh blok bangunan. Dalam hitungan menit, si jago merah membakar hampir seisi bangunan utama. Kejadian ini membuat ratusan pedagang panik berlarian menyelamatkan barang dagangan mereka.

“Dari jauh asapnya sudah kelihatan pekat sekali. Pasar Wonogiri ini pusat ekonomi, jadi kalau terbakar dampaknya besar sekali,” kata Handoko salah satu warga dikutip dari iNews Sragen, Senin (6/10/2025).

Kerugian akibat kebakaran pasar ini ditaksir mencapai miliaran rupiah. Aktivitas jual beli yang biasanya ramai kini lumpuh total.

“Pasar ini tempat kami mencari nafkah, sekarang semuanya habis dilalap api,” ungkap salah satu pedagang.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut