get app
inews
Aa Text
Read Next : Bencana Longsor di Cilacap Tewaskan 2 Orang, 21 Korban Hilang Tertimbun

Pangdam IV/Diponegoro Minta Masyarakat Benar-benar Mematuhi PPKM Darurat

Rabu, 14 Juli 2021 - 06:22:00 WIB
Pangdam IV/Diponegoro Minta Masyarakat Benar-benar Mematuhi PPKM Darurat
Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto dan Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi meninjau PPKM Darurat dan penyekatan di Kabupaten Semarang. (foto: Istimewa)

SEMARANG, iNews.id – Kabupaten Semarang, Jawa Tengah,  merupakan kota perlintasan baik orang maupun kendaraan. Sebab itu, Pangdam IV Diponegoro  Mayjen TNI Rudianto meminta penerapan PPKM Darurat harus benar-benar dipatuhi.  

Menurutnya, hal itu sebagai upaya untuk mengurangi mobilitas dan kerumunan. “Hingga hari ini di Jateng terdapat lima wilayah yang awalnya zona hitam telah mengalami perubahan menjadi zona merah, termasuk wilayah Kabupaten Semarang,” kata Pangdam saat meninjau PPKM Darurat dan penyekatan di Kabupaten Semarang, Selasa (13/7/2021).

“TNI dan Polri akan selalu berdampingan dalam membantu meringankan beban pasien Covid-19 dengan memberikan bantuan seperti pembagian sembako yang akan direalisasikan ke desa desa agar tepat sasaran kepada orang yang sakit maupun yang sangat membutuhkan,” katanya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut