get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalan Kaligawe Semarang Diberlakukan Sistem Buka Tutup, Ada Perbaikan Jalur Rel

PSMTI Jateng Sebut Ganjar Pranowo Torehkan Banyak Prestasi Selama Memimpin Jawa Tengah

Rabu, 09 Agustus 2023 - 11:12:00 WIB
PSMTI Jateng Sebut Ganjar Pranowo Torehkan Banyak Prestasi Selama Memimpin Jawa Tengah
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menghadiri acara pelantikan Ketua PSMTI Provinsi Jateng Masa Bakti 2023 – 2027, Selasa (8/8/2023) malam di Kota Semarang. (Eka Setiawan)

Ketua Umum PMTI Wilianto Tanta mengatakan saat ini PSMTI memasuki usia 25 tahun. PSMTI adalah organisasi terbesar di Indonesia, berada di 32 provinsi terdiri 300 kabupaten/kota se Indonesia dengan pengurus terdata sekira 600ribu orang.

“Di mana 80 sampai 90 persen anggotanya adalah pengusaha, ada juga guru, pendidik, dosen. PSMTI organisasi Tionghoa yang bergerak di bidang sosial budaya pendidikan,” ungkap Wilianto Tanta yang juga hadir malam itu.  

Pada acara malam itu, Bambang Wuragil dilantik menjadi Ketua PSMTI Provinsi Jateng. Kepada Bambang, Wilianto Tanta meminta agar PSMTI Jateng itu bisa berkoordinasi dengan pemerintah termasuk masyarakat umum dalam rangka ikut berpartisipasi aktif dalam pembangunan di Jateng.  

“Bangsa Indonesia yang besar merupakan tanggungjawab kita bersama, kita harus memperhatikan masyarakat di sekitar kita. Termasuk juga untuk kabupaten kota di Jateng agar bisa mendukung kepemimpinan Pak Bambang agar tiga kali lebih baik ke depan,” ujar Wilianto Tanta.

Sementara, Ganjar yang juga Bacapres Partai Perindo pada sambutannya juga memohon pamit karena pada 5 September 2023 mendatang jabatannya sebagai Gubernur Jateng sudah habis. Ganjar telah memimpin Jateng 2 periode alias 10 tahun.

“Mohon maaf, kalau selama ini ada pelayanan yang kurang. Pengusaha yang kesulitan, biasanya ada yang langsung telepon saya. Saya perintahkan (ke dinas terkait) langsung diselesaikan hari ini. Kedua saya minta maaf kalau ada yang beribadah tapi masih sulit. Tapi kita punya FKUB yang bagus,” katanya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut