Ratusan Bibit Mangrove Ditanam di Area Pesisir Pekalongan
PEKALONGAN, iNews.id - Ratusan bibit pohon mangrove ditanam di area tambak Desa Wonokerto Kulon, Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan. Penanaman sebagai upaya mengurangi dampak abrasi dan rob yang sering melanda daerah pesisir.
Penanaman melibatkan personel Kodim 0710 Pekalongan, kepolisian setempat dan warga. Sebanyak 500 bibit mangrove ditanam di area tambak Desa Wonokerto Kulon.
Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi mengatakan, penanaman pohon mangrove merupakan wujud kepedulian dari TNI-Polri terhadap lingkungan.
“Penanaman mangrove di area tambak Desa Wonokerto Kulon, dalam rangka kegiatan peduli lingkungan oleh TNI-Polri dan masyarakat guna pencegahan terhadap bencana alam abrasi,” ujar Wahyu Rohadi, Selasa (16/5/2023).
Editor: Ary Wahyu Wibowo