get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspada Potensi Banjir dan Longsor, BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

Ratusan Rumah di Sukoharjo Rusak Diterjang Angin Kencang

Senin, 02 Januari 2023 - 17:23:00 WIB
Ratusan Rumah di Sukoharjo Rusak Diterjang Angin Kencang
Salah satu rumah di Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo yang roboh akibat diterjang angin kencang di awal tahun 2023. Foto: Ist.

SUKOHARJO, iNews.id - Ratusan rumah di Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo rusak akibat diterjang angin kencang yang terjadi di awal tahun 2023. Dua relawan tersengat listrik dan satu di antaranya meninggal dunia saat mengevakuasi pohon tumbang.

Hujan deras disertai angin kencang menerjang delapan desa di Kecamatam Bulu, Kabupaten Sukoharjo pada Minggu (1/1/2023) kemarin. Angin kencang mengakibatkan 583 rumah dan 12 fasilitas umum rusak. Bahkan satu rumah di Desa Kamal dan satu rangka tower telekomunikasi di Desa Bulu roboh.

"Kerusakan akibat angin kencang paling banyak ada di Desa Gentan. Sebanyak 227 bangunan mengalami kerusakan, dan rata-rata di bagian atap akibat disapu angin angin kencang," Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sukoharjo, Ariyanto Mulyatmojo, Senin (2/1/2023.

Selain itu, ratusan pohon tumbang dan beberapa di antaranya mengenai tiang listrik. Dua relawan tanggap bencana tersengat listrik saat mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa kabel listrik di Desa Tiyaran. Satu korban meninggal dunia dan satu lainnya masih dalam penanganan di rumah sakit.

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut