get app
inews
Aa Text
Read Next : Pencarian 16 Korban Longsor Banjarnegara, 23 Ekskavator Dikerahkan

Remaja yang Hanyut di Sungai Lungge Temanggung Ditemukan Tewas

Kamis, 03 Juni 2021 - 10:47:00 WIB
 Remaja yang Hanyut di Sungai Lungge Temanggung Ditemukan Tewas
Tim SAR gabungan mengevakuasi korban kecelakan air dari aliran Sungai Progo di Dusun Sangen, Desa Candirejo, Kecamatan Borobudur, Magelang, Kamis (3/6/2021). (Foto/IST)

MAGELANG, iNews.id - Yongki Widodo (19) warga Dusun Kemirikerep, Desa Jetis, Kecamatan Selopampang, Temanggung yang hanyut di aliran Sungai Lungge di Dusun Bangkalan, Desa Wonokerso, Kecamatan Tembarak, Selasa (1/6/2021) malam akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal. Korban ditemukan oleh tim SAR gabungan di aliran Sungai Progo di Dusun Sangen, Desa Candirejo, Kecamatan Borobudur,Magelang, Kamis (3/6/2021) pagi.

Setelah dievakuasi dari bantaran Sungai Progo, korban dibawa ke RSUD Muntilan. Selanjutnya, korban diserahkan ke pihak keluarga. 

Diberitakan sebelumnya, kejadian bermula saat korban bersama empat orang temannya, yakni Rehan (15), Galang (15), Dava (17) dan Okta pada Selasa (1/5/2021) sekira pukul 18.30 WIB berjalan menuju arah Desa Wonokerso.

Dalam perjalanan korban terpisah dengan rombongan. Selang beberapa saat, Dava bermaksud menyusul korban. Namun Dava tidak menemukan korban. 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut