Sambut Hari Kesaktian Pancasila, Anggota TNI Bersihkan Monumen Bambang Soegeng
"Tahun lalu kami juga melakukan bersih-bersih di sini dan selama satu tahun kelihatannya tidak pernah dijamah lagi, maka tahun ini kami bersihkan lagi," katanya.
Dia berharap Pemerintah Kabupaten Temanggung menempatkan petugas kebersihan guna merawat kawasan Monumen Bambang Soegeng.
"Karena ini merupakan aset Pemkab Temanggung, kami minta pemkab menempatkan tenaganya untuk merawatnya. Sangat disayangkan jika tidak terawat karena kawasan ini bisa sebagai destinasi wisata yang menarik," katanya.
Monumen Bambang Soegeng dibangun untuk mengenang Mayor Jenderal TNI Bambang Sugeng, yang memimpin pasukan pada masa Agresi Militer Belanda I (1947) dan Agresi Militer Belanda II (1948) serta menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat dari 22 Desember 1952 hingga 8 Mei 1955.
Editor: Ahmad Antoni