get app
inews
Aa Text
Read Next : Update Longsor di Pandanarum Banjarnegara, Korban Tewas Jadi 2 Orang

Sebagian Wilayah Jateng Selatan Masuki Pancaroba, BMKG: Waspadai Puting Beliung

Selasa, 14 September 2021 - 15:59:00 WIB
Sebagian Wilayah Jateng Selatan Masuki Pancaroba, BMKG: Waspadai Puting Beliung
Puting beliung melanda wilayah Kabupaten Demak beberapa waktu lalu. Masyarakat diimbau waspada terjadinya puting beliung saat memasuki musim pancaroba. (foto Antara)

PURWOKERTO, iNews.id – Badan Meteorologi Klimatologi  dan Geofisika (BMKG) menyebutkan sebagian wilayah Jawa Tengah bagian selatan dan pegunungan tengah diprakirakan memasuki pancaroba atau peralihan dari musim kemarau menuju hujan. BMGKG mengimbau masyarakat mewaspadai  kemungkinan terjadinya puting beliung.

"Walaupun tadi malam sudah mulai terdengar petir di Cilacap, tapi intensitasnya belum banyak. Kecenderungan terjadinya petir itu pada awal-awal musim hujan yang diprakirakan berlangsung pada akhir September," kata Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap Teguh Wardoyo, Selasa (14/9/2021).

Terkait dengan kondisi cuaca dalam beberapa hari terakhir yang cenderung terjadi hujan, dia mengatakan dinamika atmosfer, di belahan bumi utara saat sekarang terdapat topan Chanthu di Laut China Selatan.

Di Australia bagian utara terdapat pusat tekanan rendah, sedangkan di Samudra Hindia sebelah barat Sumatra terdapat pusaran angin, sehingga berpengaruh terhadap kondisi cuaca di sebagian wilayah Indonesia, termasuk Jateng selatan.

"Yang berpengaruh lagi juga MJO-nya (Madden Julian Oscillation) aktif, gelombang Rossby-nya juga aktif, dan suhu permukaan laut. Itu penyebab-penyebab yang mengakibatkan beberapa hari ini, khususnya di Cilacap dan sekitarnya diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga lebat," katanya.

Kendati gangguan cuaca tersebut diprakirakan hanya berlangsung hingga satu pekan ke depan, dia memprakirakan hujan yang mengguyur Jateng selatan seperti Cilacap, Banyumas, dan sekitarnya akan terus berlanjut karena wilayah tersebut akan segera memasuki awal musim hujan.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut