Sosialisasi Larangan Mudik, Satlantas Polres Pekalongan Kota Gelar Aksi Simpatik
Kaur Bin Opsnal (KBO) Satlantas Polres Pekalongan Kota, Iptu Eko Yuli mengatakan, kegiatan yang digelar dalam rangka mendukung larangan mudik, sekaligus Operasi Keselamatan Candi 2021. Fokusnya pada penerapan protokol kesehatan Covid-19, serta larangan mudik Lebaran.
“Kegiatan rutin dilaksanakan, diharapkan dapat mendekatkan polisi dengan masyarakat. Sehingga edukasi tentang tertib berlalu lintas bisa sampai kepada masyarakat. Harapannya bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di jalan raya, juga tidak nekat mudik saat pandemi,” kata Iptu Eko Yuli, KBO Satlantas Polres Pekalongan Kota, Selasa (20/4/2021).
Saat aksi simpatik, petugas, satu per satu juga memeriksa mobil dengan plat nomor dari luar daerah Pekalongan. Sekaligus sebagai antisipasi kemungkinan pemudik pulang lebih awal.
Editor: Ary Wahyu Wibowo