get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanah Bergerak di Jateng, Puluhan Rumah Warga di Banyumas dan Purbalingga Rusak

Tambah 20 Kasus Kematian, Pasien Covid-19 Meninggal di Jateng Jadi 1.607 Orang

Selasa, 20 Oktober 2020 - 17:02:00 WIB
Tambah 20 Kasus Kematian, Pasien Covid-19 Meninggal di Jateng Jadi 1.607 Orang
Ilustrasi pasien Covid-19 meninggal (Foto: Sindonews)

SEMARANG, iNews.id - Tambah 20 Kasus Kematian, Pasien Covid-19 Meninggal di Jateng Jadi 1.607 Orang pads Selasa (20/10/2020). Hari ini ada penambahan 20 Kasus kematian akibat Covid-19.

Data dari Laporan Media Harian Covid-19, tercatat penambahan kasus baru di Jateng ada 449 orang. Jumlah ini berada di urutan ketiga setelah Jawa Barat dan DKI Jakarta. Total kasus saat ini menjadi 29.844 orang.

Kabar baiknya, pasien sembuh jhga bertambah lebih banyak dari kasus baru yakni 600 orang. Jumlah orang di Jateng yang sembuh jadi 24.324.

Secara nasional, pasien positif bertambah 3.602 kasus sehingga kini mencapai 368.842 orang dari sebelumnya 365.240 orang. Data pasien tersebar di 34 provinsi di Indonesia.

Jumlah pasien yang sembuh hari ini secara nasional bertambah 4.410 orang menjadi 293.653 orang dari sebelumnya 289.243 orang.

Angka kematian akibat Covid bertambah 117 kasus menjadi 12.734 orang dari data kemarin sebanyak 12.617 orang

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut