Tragis! Bocah 5 Tahun di Kudus Jateng Hanyut di Sungai Perak
Warga yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian sempat berupaya memberikan pertolongan. Namun derasnya arus membuat bocah hanyut di Sungai Perak Kudus tersebut tidak berhasil diselamatkan.
Peristiwa tersebut kemudian dilaporkan ke Basarnas Pos SAR Jepara untuk dilakukan operasi pencarian. Dalam operasi pencarian bocah hanyut di Sungai Perak Kudus ini, tim SAR gabungan mengerahkan sejumlah peralatan, di antaranya Rescue Car Tipe 1, peralatan SAR air lengkap, Aqua Eye, serta alat komunikasi.
“Kami mengirimkan satu tim lengkap dengan peralatan SAR air. Semoga cuaca dan debit air berkurang sehingga tim SAR gabungan bisa segera menemukan korban,” ujar Budiono.
Hingga berita ini diturunkan, upaya pencarian bocah hanyut di Sungai Perak Kudus masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan dengan menyusuri aliran sungai di sekitar lokasi kejadian.
Editor: Donald Karouw