UNS Tambah 3 Guru Besar Baru, Ini Sosoknya

SOLO, iNews.id - Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo menambahkan tiga guru besar baru dari tiga fakultas. Mereka akan dikukuhkan di Auditorium GPH Haryo Mataram UNS, Selasa (19/7/2022).
“Ketiga guru besar yakni Prof Sri Subanti dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Prof Yusup Subagio Sutanto dari Fakultas Kedokteran (FK), dan Prof Zainal Arifin dari Prodi Teknik Mesin Fakultas Teknik,” kata Sekretaris Senat Akademik UNS Solo, Prof Ari Handoyo, Senin (18/7/2022).
Prof Sri Subanti merupakan guru besar ke-23 FMIPA dan ke-248 UNS. Ia akan dikukuhkan sebagai guru besar bidang ilmu statistika ekonomi dengan pidato pengukuhan berjudul Statistika dan Peranannya Dalam Ekonomi.
Kemudian Prof Yusup Subagio Sutanto merupakan guru besar ke-46 FK dan ke-249 UNS. Ia akan dikukuhkan sebagai guru besar bidang pulmonologi dan kedokteran respirasi dengan pidato pengukuhan berjudul Pemanfaatan Bekicot, Kitosan dan Kulit Durian Sebagai Terobosan Baru Pencegahan Resistensi Tuberkulosis.
Berikutnya Prof Zainal Arifin merupakan guru besar ke-20 FT dan ke-250 UNS. Ia akan dikukuhkan sebagai guru besar bidang ilmu teknik mesin dengan pidato pengukuhan berjudul Rekayasa Manufaktur Semikonduktor Sel Surya sebagai Material Energi Bersih Masa Depan.
Editor: Ary Wahyu Wibowo