get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemotor Viral Mengamuk Dihentikan gegara Tak Pakai Helm dan Pelat Nomor di Maros Ditangkap

Viral Sosok Mbah Melan Kakek 78 Tahun yang Live TikTok Mengajar Matematika

Senin, 22 Januari 2024 - 08:47:00 WIB
Viral Sosok Mbah Melan Kakek 78 Tahun yang Live TikTok Mengajar Matematika
Mbah Melan kakek 78 tahun yang viral mengajar matematika di TikTok. (Foto: TikTok @Binaprestasi)

JAKARTA, iNews.id - Sosok Mbah Melan kakek berusia 78 tahun viral di TikTok. Rekaman videonya saat mengajar matematika menuai banyak pujian dan keheranan netizen.

Video Mbah Melan ini banyak diunggah akun TikTok @Binaprestasi. Ada tayangan saat dia mengajar rumus phythagoras hingga pembahasan soal prediksi untuk OSN mata pelajaran matematika.

Mbah Melan memanfaatkan live TikTok untuk mengajar matematika kepada para siswa SD, SMP hingga SMA. Tujuan menggunakan aplikasi ini untuk memudahkan menjangkau siswa di tengah pesatnya perkembangan teknologi.

Jadwal mengajarnya bagi siswa SD dan SMP mulai dari pukul 16.00 WIB-17.30 WIB. Kemudian untuk SMA dimulai pukul 19.30 WIB-21.00 WIB.

Video yang dibuatnya telah banyak membantu para siswa. Sebab mereka bisa belajar matematika secara lebih mudah dan berulang dengan adanya tayangan video tersebut.  

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut