Wow! Crazy Rich Brebes Beri Doorprize 19 Motor di Pilkades Wangandalem
Crazy rich asal Brebes windu aji sutanto merupakan salah satu anggota tim kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019 lalu.
Dia juga membiayai seluruh gelaran pilkades mulai dari panggung hiburan, sumbangan dana kampanye kedua calon kepala desa hingga menggaji petugas panitia pilkades.
Pilkades Wangandalem dimenangkan oleh Siswondo yang mengalahkan calon kades incumbent Ma'mur Rosyidin. Gelaran pilkades wangandalem sumbangan crazy rich brebes ini diperkirakan menghabiskan miliaran rupiah.
Salah satu warga yang beruntung mendapatkan hadiah motor, Saryem mengaku senang bisa mendapatkan hadiah sepeda motor matik yang diimpikan.
“Alhamdulillah, seneng banget dapet motor. Mau dipakai sendiri buat belanja ke pasar,” katanya.
Editor: Kastolani Marzuki