JAKARTA, iNews.id - Terpidana kasus terorisme, Abu Bakar Baasyir (ABB) dijadwalkan bebas murni dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, hari ini, Jumat, (8/1/2021). Baasyir akan dijemput tim kuasa hukum dari Lapas Gunung Sindur, pagi ini.
Kuasa hukum Abu Bakar Baasyir, Achmad Michdan mengatakan, sudah berkoordinasi dengan pihak Lapas Gunung Sindur untuk menjemput kliennya pada pagi hari. Ia berharap ABB bisa langsung dibebaskan pagi ini.
"Kita minta pagi, yang pertama. Kita sudah minta pagi supaya diperkenankan untuk menjemput," ujar Achmad Michdan kepada MNC Media, Jumat (8/1/2021) pagi.
Selain pengacara, kata Michdan, tim dokter dan juga putra Abu Bakar Ba'asyir bakal ikut menjemput Pendiri Pondok Pesantren Al-Mu'min, Ngruki, Sukoharjo, tersebut. Ia melarang jamaah ataupun santro Abu Bakar Ba'asyir ikut menjemput dan menyambut. "Saya dengan beberapa rekan dan tim dokter. Putranya (Abu Bakar Ba'asyir) ikut menjemput satu orang," katanya.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait