Para biksu thudong disambut dengan pemberian buket bunga sedap malam saat memasuki kompleks Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, (Antara)

Febrina mengemukakan bahwa kedatangan para biksu yang melakukan perjalanan dari Thailand ke Candi Borobudur merupakan momentum yang luar biasa.

"Hal ini sesuatu yang menggembirakan bagi kami dan semoga cerita-cerita spiritual, kebersamaan, kebhinekatunggalikaan itu bisa terus kami jaga bersama dan saat mendengar cerita ini orang selalu ingat Borobudur," katanya.

Ia menambahkan, pengelola Candi Borobudur berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi pemeluk Buddha.

Sementara itu, Direktur Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia Dony Oskaria menyampaikan bahwa sambutan luar biasa dari masyarakat kepada para biksu yang melaksanakan ritual thudong menunjukkan toleransi antar-umat beragama di Indonesia 

"Bagaimana sambutan luar biasa masyarakat dari berbagai macam agama ini menunjukkan kebhinekaan dan ingin kita tunjukkan ke dunia bahwa Indonesia sangat toleransi satu sama lain," katanya.

Dia juga berharap semakin banyak penganut Buddha yang mengunjungi Candi Borobudur untuk melaksanakan kegiatan keagamaan.


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network