Anggota DPRD Kendal, H Munawir saat menjenguk Lindawati pengidap kanker tulang di Rowosari Kendal.(ist)

KENDAL, iNews.id – Sungguh memilukan penderitaan yang dialami Lindawati warga Dusun Losari Desa Tambaksari Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal. Dia harus merelakan tangan kirinya diamputasi akibat mengidap penyakit kanker tulang sejak lima tahun lalu.

Penyakit kanker tulang telah menggerogoti sejak 2018 silam. Tangan kirinya harus diamputasi karena penyakit tersebut sudah masuk stadium tiga.

Yang memprihatinkan, Lindawati memiliki anak balita yang masih berusia 4,5 tahun dan 6 bulan ini hanya bisa menggantungkan hidupnya dari bantuan adiknya dan warga sekitar.

Suaminya, Sutrisno (29) yang tadinya bekerja di salah satu rumah makan di Jakarta harus keluar dari pekerjaannya untuk merawat sang istri dan kedua anaknya. 

Lindawati saat ini hanya mengaku pasrah dengan nasib yang menimpanya, apalagi saat ini badannya juga sering tiba-tiba menjadi lemas. "Suami sudah tidak bekerja demi merawat saya dan anak-anak," kata Linda dikutip dari iNewsSemarang.id, Senin (22/5/2023).

Dia mengungkapkan, awal mulanya ia dan suaminya sama-sama bekerja di salah satu rumah makan di Jakarta. Pada saat itu, dia mengaku sering mengeluh tangan kirinya sakit dan tidak mampu mengangkat barang.

"Saya periksakan tangan ini. Tak tahunya ini adalah penyakit kanker tulang. Selang beberapa saat kembali diperiksa dokter sudah memvonis kanker tulang stadium tiga dan harus segera diamputasi," jelasnya.


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network