Senyum semringah Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi dan Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono. (Ist)

SEMARANG, iNews.id Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengaku sempat merinding saat didatangi puluhan personel TNI di rumah dinas Jalan Argopuro Semarang, Jumat (1/7/2022). Apalagi kedatangan mereka dipimpin mantan Danjen Kopassus.

Rombongan datang dengan mengendarai sejumlah mobil. Mereka sempat berdialog dengan piket penjagaan. Staf rumah dinas Kapolda yang mengetahui hal itu, bergegas menanyakan keperluan mereka dan menyampaikan kehadiran puluhan TNI itu kepada Irjen Luthfi.

Mendengar laporan stafnya, Kapolda yang mengenakan pakaian kasual menerima puluhan anggota TNI itu dan tampak tersenyum ketika mengetahui siapa pimpinan rombongan itu. 

Mantan Danjen Kopassus itu tak lain adalah Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono. Sosok Pangdam yang sebelumnya pernah menjabat Kasdam IV Diponegoro, bukan figur asing bagi Kapolda. 


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network