Aktivitas pedagang daging ayam di Pasar Karangayu Semarang. (iNewsTV/Wisnu Wardhana)

Sementara itu harga daging sapi belum mengalami kenaikan meski di daerah lain telah naik, namun di Pasar Karangayu harga masih di kisaran Rp100.000-Rp120.000  per kilogram untuk daging kualitas super.

“Kami berencana menaikkan harga mulai besok karena tuntutan harga tinggi di tempat pemotongan hewan,” kata Abdul Kodir, pedagang daging sapi.

Dia mengatakan, naiknya harga daging sapi di daerah lain membuat para tengkulak menyerbu tempat pemotongan di wilayah Jawa Tengah yang belum menaikkan harga. 

Hal tersebut berdampak naiknya harga di tingkat tempat pemotongan sehingga berimbas ke pedagang Semarang.

Sebagai penyesuaian, pedagang berencana akan menaikkan harga mulai Selasa (8/3/2022) besok dengan kisaran harga Rp145.000 hingga Rp160.000 per kilogram.


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network