Cabup Dico M Ganinduto sungkem ke ayahnya setelah melihat hasil hitung cepat yang mengunggulkannya di Pilkada Kendal. (Foto: iNews/Eddie Prayitno)

KENDAL, iNews.id – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Dico M Ganinduto-Windu Suko Basuki (Dibas) unggul sementara di Pilkada Kendal. Hasil itu merujuk real count dan quick count tim sukses paslon nomor urut 01. 

Dari 60 persen suara yang sudah masuk, Cabup Dico yang merupakan suami artis Chacha Frederica meraih 49 persen suara. Sedangkan pasangan nomor urut nomor 2 Ali Nurudin-Yekti Handayani (Nurani) memperoleh 38 persen suara dan pasangan nomor urut 3 Tino Indra Wardono-Mukh Mustamsikin memperoleh 13 persen. 

Meski belum 100 persen suara masuk, jumlah tersebut dinilai akan sulit terkejar dua pasangan laiinya. Sementara itu hasil dari website yang di rilis KPU, hasil pilkada kendal untuk sementara pasangan Dibas unggul 50,9 persen, pasangan Nurani 37,3 persen dan pasangan Tim 13 persen.

Cawabup Windu Suko Basuki sujud syukur di Masjid Agung Kendal. (Foto: iNews/Eddie Prayitno)

Melihat perolehan suara tersebut, pasangan Dibas melakukan sujud syukur. Dico bahkan sungkem ke ayahnya dan meminta doa restu agar bisa memimpin dan membawa Kendal lebih baik. 

Dico mengaku, selama ini ayahnya yang selalu membimbing dan mengarahkan dirinya dalam berpolitik. 

“Saya akan langsung bekerja begitu nantinya saya dan Mas Basuki resmi dilantik,” katanya. 


Editor : Kastolani Marzuki

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network