Hukum bacaan Surah Al-Lahab yang penting diperhatikan dalam membaca Al Quran. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Hukum bacaan Surah Al-Lahab penting muslim ketahui agar tidak salah melafalkan ayat suci Al-Quran.

Surah Al Lahab ini terdiri atas 5 ayat, termasuk surah ke-111 dalam Al-Quran dan golongan surah Makiyyah, karena diturunkan di kota Makkah. Nama al-Lahab diambil dari ayat pertama yang artinya gejolak api.

Surah Al-Lahab berisi cerita paman Nabi Muhammad SAW, Abu Lahab dan istrinya yang menentang dakwah Rasulullah Saw. Abu Lahab bernama asli Abdul Uzza. 

Dia dan istrinya akan celaka dan masuk neraka. Harta benda dan segala hasil usaha, tidak berguna untuk keselamatannya.

Banyak hukum bacaan dalam Surat Al-Lahab dan tajwidnya yang perlu diperhatikan di antaranya Mad Thabi'i, qalqalah kubro dan sughro, mad jaiz munfashil, idgham bighunnah, ikhfa haqiqi, Idzhar syafawi, Mad Shilah Qashirah. 

Surat Al-Lahab Ayat 1-5, Arab, Latin dan Artinya

تَبَّتْ يَدَآ اَبِيْ لَهَبٍ وَّتَبَّۗ (1)

Latin: Tabbat Yadaa Abii Lahabiw watab

Artinya: Binasalah kedua tangan Abu Lahab dan benar-benar binasa dia

 مَآ اَغْنٰى عَنْهُ مَالُهٗ وَمَا كَسَبَۗ (2

Latin: Maa Aghnaa 'anhu maa luhuu wamaa kasab

Artinya: Tidaklah berguna baginya hartanya dan apa yang dia usahakan

سَيَصْلٰى نَارًا ذَاتَ لَهَبٍۙ (3)

Latin:Sayashlaa naaran dzaata lahabin

Artinya: Kelak dia akan memasuki api yang bergejolak (neraka)

وَّامْرَاَتُهٗ ۗحَمَّالَةَ الْحَطَبِۚ (4)

Latin: Wamra atuhuu hammaa latal khatab

Artinya: (begitu pula) istrinya, pembawa kayu bakar (penyebar fitnah).

(فِي جِيدِهَا حَبْلٌ مِنْ مَسَدٍ (5

Fii jiidi haa hablun min masad

Artinya: Di lehernya ada tali dari sabut yang dipintal.

Hukum Bacaan Surah Al-Lahab

1. يَدَآ : hukum bacaannya Mad Jaiz Munfashil karena ada mad thabi'i bertemu hamzah di lain kalimat. Cara membacanya panjang dengan 2,4 atau 5 harakat.
2.  اَبِيْ : Hukum bacaannya Mad Thabi'i karena huruf ya sukun jatuh setelah ba kasrah. Cara bacanya panjang 2 harakat.
3.  لَهَبٍ وَّتَبَّۗ : Hukum bacaannya Idgham Bighunnah karena tanwin bertemu wawu. Dibaca dengan dengung dan ditahan 3 harakat.
4. وَّتَبَّۗ : Hukum bacaannya qalqalah kubro karena huruf ba fathah diwaqafkan. Cara membacanya huruf ba dipantulkan keras.
5. مَآ اَغْنٰى : Hukum bacaannya Mad Jaiz Munfashil karena huruf mad bertemu hamzah di lain kalimat. Cara membacanya panjang dengan 2,4 atau 5 harakat.
6. اَغْنٰى : Hukum bacaannya Mad Thabi'i karena huruf ghain berharakat fathah tegak. Cara membacanya panjang 2 harakat.
7. عَنْهُ مَالُهٗ : Hukum bacaannya idzhar karena huruf nun sukun bertemu Ha. Cara membacanya nun sukun dbaca jelas.
8. مَالُهٗ : Hukum Bacaannya Mad Thabi;i karena huruf mim berharakat fathah bertemu alif. Cara membacanya panjang 2 harakat.
9. مَالُهٗ : Hukum bacaannya Mad Shilah Qashirah karena huruf ha dhamir (kata ganti) bertemu selain hamzah. Cara membacanya panjang 2 harakat.
10.  وَمَا : Hukum bacaannya Mad Thabi'i karena huruf mim berharakat fathah bertemu alif. Cara membacanya panjang 2 harakat.


Editor : Kastolani Marzuki

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network