Pemakaman Irwan Hutagalung (53) di TPU Kedungmundu Semarang, Selasa (9/5/2023) kemarin. Foto: Ist.

Dia mengatakan, istri korban, Yunita Minaria Boru Sihombing juga sangat terpukul atas kejadian ini. Pada pendampingan ini, Tulus mengatakan istri korban tidak dilibatkan karena sedang sakit stroke.

Korban sendiri mempunyai 2 anak, pertama laki-laki bernama Arga Parasian Hutagalung yang kini Taruna Politeknik Keimigrasian Kemenkumham di Depok, Jawa Barat dan anak kedua perempuan berinisial ABH yang masih duduk di kelas III SMP.

Ketua Perkumpulan Batak Bersatu (PBB) DPC Kota Semarang AKBP (Purn) Manurung mengenang almarhum sebagai orang baik. Almarhum dikenal sebagai alumni Akademi Maritim Nasional Indonesia (AMNI).

Manurung yang kenyang pengalaman di reserse Polda Jateng saat berdinas, meyakini insiden pembunuhan itu tidak dilakukan pelaku tunggal.  

“Proses hukum kami serahkan ke Polrestabes Semarang, kami berharap sejujur-jujurnya, seterang-terangnya diungkap. Kami akan kawal sampai persidangan,” katanya. 

Prosesi pemakaman almarhum dilakukan Selasa (9/5/2023) di TPU Kedungmundu Semarang. Istri dan kedua anaknya hadir, termasuk Punguan Hutagalung Semarang dan sekitarnya dan PBB DPC Kota Semarang. Prosesi ibadah penguburan dari Majelis GKI Peterongan. 


Editor : Ary Wahyu Wibowo

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network