"Awalnya sempat dikira korban mengalami kram, tiga temannya lalu membantu. Di situlah diketahui korban ternyata tersetrum di bagian kaki," ucapnya.
Hasil pendalaman lebih lanjut, diduga siswa SMA ini menginjak pompa air kolam dan tersengat aliran listrik. Selanjutnya korban bersama dua temannya yang berusaha menolong dilarikan ke RSI Cawas untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut. Saat di rumah sakit korban Fajar Nugroho dinyatakan meninggal dunia, sedangkan temannya luka ringan.
"Keluarga korban menerima kejadian musibah ini dan tak membuat laporan polisi jadi kami tidak memprosesnya lebih lanjut," ucapnya.
Dalam peristiwa ini, manajemen SMA N 1 Cawas diminta lebih memperhatikan dan mengidentifikasi serta memetakan area-area yang memiliki unsur berpotensi membahayakan jiwa.
Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait