Lokasi temuan uang kuno di Desa Megulung, Kecamatan Sumber, Kabupaten Rembang dipasangi garis polisi, Senin (11/1/2021). (Foto: Musyafa Musa)

REMBANG, iNews.id - Lokasi penemuan uang kuno di persawahan Desa Megulung, Kecamatan Sumber, Kabupaten Rembang dipasangi garis polisi, Senin (11/1/2021). Lokasi temuan rencananya diteliti Balai Arkeologi Yogyakarta.

“Pemasangan garis polisi guna memastikan lokasi tidak rusak. Apalagi  Balai Arkeologi Yogyakarta dijadwalkan besok  datang ke Desa Megulung untuk penelitian,” kata Kapolsek Sumber, Iptu Sudibiyono. Pemasangan garis polisi bersama Kepala Desa (Kades)  setempat. 

Pihaknya menghimbau masyarakat tidak berbondong-bondong mendatangi rumah penemu uang kuno, atau lokasi penemuan. Sehingga tidak terjadi kerumunan mengingat kini masih pandemi Covid-19.  “Kami sudah titip pesan sama Pak Kades, warga jangan berkerumun,” ucapnya.


Editor : Ary Wahyu Wibowo

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network