Kecelakaan terjadi di jalan raya Desa Majasari, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga, Senin (26/12). (Ilustrasi)

PURBALINGGA, iNews.id -  Kecelakaan terjadi di jalan raya Desa Majasari, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga, Senin (26/12/2022). Kecelakaan melibatkan mobil Daihatsu Luxio bernomor polisi R 1326 AE dengan sepeda motor Honda Beat R 3081 VM.

Akibat kecelakaan tersebut, satu orang yang merupakan pengendara sepeda motor meninggal dunia, sedangkan satu lainnya (pembonceng) mengalami luka-luka.

Kapolsek Bukatejak Iptu Rohmat Setyadi mengatakan, mobil dikemudikan oleh Kartono (47) warga Desa Tlahab Lor, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga, dan sepeda motor dikendarai oleh Intan Dwi Nuraini (19) yang berboncengan dengan Saniem (60), keduanya warga Desa Merden Kecamatan Purwonegoro, Kabupaten Banjarnegara.

"Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor meninggal dunia dalam perawatan di rumah sakit. Sedangkan pemboncengnya mengalami sejumlah luka dan menjalani rawat inap," katanya.


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network