Kapolres yang didampingi Kapolsek Pekalongan Selaran Kompol Basuki Budi Santosa mengimbau warga agar perayaan tradisi syawalan diisi dengan kegiatan yang positif, bukan sebaliknya melakukan hal-hal yang bisa menimbulkan bahaya atau keselamatan diri sendiri maupun orang lain.
"Pada Lebaran 2022, kami mengimbau masyarakat agar lebih mengutamakan kebaikan dengan sesama, seperti bersilaturahmi maupun melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi orang lain," ujarnya.
Berdasar pantauan, meski Pemerintah Kota Pekalongan dan Polres Pekalongan Kota tidak mengizinkan penerbangan balon udara liar, masih terlihat sejumlah balon udara terbang di angkasa.
Sejumlah balon udara liar yang disertai bunyi letusan petasan tampak menghiasi langit sejak Senin pagi (9/5) pada menjelang perayaan tradisi syawalan.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait