JEPARA, iNews.id - Polres Jepara menyalurkan bantuan air bersih dan paket sembako kepada warga Desa Kedung Malang, Kedung, Senin (19/6/2023). Bantuan sosial merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023.
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan bersama Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta dan Forkopimda turut hadir dalam kegiatan tersebut.
"Untuk baksos (bakti sosial), kami menyiapkan lima kendaraan tangki. Meliputi dua kendaraan berisi 5.000 liter, dua kendaraan berisi 4.000 liter dan satu kendaraan dinas Armored Water Canon (AWC) berisi 6.000 liter guna disalurkan ke wilayah yang mengalami kesulitan air bersih," ujar Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.
Sebelum menyalurkan bantuan air bersih, lanjut Kapolres, pihaknya telah melakukan survei ke wilayah yang masih sulit dan kurang dengan air bersih, salah satunya Desa Kedung Malang.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait