Sejumlah objek wisata di Jawa Tengah dibuka kembali seiring pelonggaran PPKM. (foto Antara)

MAGELANG, iNews.id - Sebanyak 290 dari 690 destinasi wisata di Jawa Tengah telah dibuka kembali. Pembukaan destinasi wisata tersebut  dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Jateng Sinung Nugroho Rachmadi mengatakan destinasi yang telah dibuka tersebut kebanyakan berada di daerah PPKM level 2, sedangkan destinasi berada di PPKM level 3 disarankan melakukan simulasi.

“Destinasi wisata yang belum buka masih menunggu kondisi dan yang telah buka agar bisa melakukan evaluasi sehingga tidak terjadi euforia,” kata Sinung usai Ngopi gayeng bareng Genpi Jateng memperingati Hari Pariwisata Dunia di Balkondes Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Senin (27/9/2021) malam.

Menurutnya, dalam satu wilayah kabupaten atau kota ada yang belum buka atau sudah buka sebagian. Hal ini dimaksudkan bukan berarti sudah boleh atau belum, namun agar dapat terkendali dan terkontrol.


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network