get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Terkini Guncang Kendal Pusat di Darat, Cek Magnitudonya!

3 Ruang Kelas SDN di Ambarawa Rusak Parah akibat Gempa

Kamis, 04 November 2021 - 08:33:00 WIB
3 Ruang Kelas SDN di Ambarawa Rusak Parah akibat Gempa
Kondisi ruang kelas SDN 01 Kupang 01 Ambarawa yang rusak akibat diguncang gempa. (iNews/Lurisa Lulu)

SEMARANG, iNews.id - Tiga ruang kelas Sekolah Dasar Negeri  (SDN) Kupang 01 Ambarawa, Kabupaten Semarang, rusak parah akibat diguncang gempa, Kamis (4/11/2021). Ruangan kelas tidak bisa digunakan untuk kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM). 

Ruangan kelas SDN Kupang 01 yang rusak diguncang gempa dalam sepekan kemarin meliputi atap ruang kelas 3A, 3B dan 4A  mengalami keretakan dan nyaris ambruk.

Agar tidak jebol , pihak sekolah terpaksa menopang atap kelas dengan menggunakan bambu.  90 siswa yang biasanya menempati tiga ruang kelas tersebut terpaksa harus dipindahkan ke kelas lain saat kegiatan belajar mengajar.

“Kami  harus membagi dua sesi PTM pada pagi dan siang hari, dimana untuk siswa kelas satu,dua dan tiga masuk pagi hari dan siswa kelas empat lima dan enam masuk pada siang hari,” kata Agustin, Guru SD Kupang 01 Ambarawa, Kamis (4/11/2021).

Pihak sekolah berharap Dinas Pendidikan Kebudayaan kepemudaan dan olahraga Kabupaten Semarang segera membantu proses pembangunan ruang kelas yang kondisinya memprihatinkan. Hal itu agar kegiatan belajar siswa SD 01 Kupang Ambarawa berlangsung normal, aman dan nyaman.

Kerusakan fasilitas pendidikan akibat bencana gempa ini menjadi perhatian wakil rakyat. Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Semarang, Joko Sriyono mendorong Pemkab Semarang segera melakukan perbaikan gedung sekolah. “Karenasebentar lagi akan digelar ujian tengah semester bagi para siswa,” katanya. 

Sementara itu, wilayah Ambarawa diguncang dua kali gempa yakni pukul 05.01 dan 05.17 WIB, Kamis pagi. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa pada pukul 05.01 memiliki magnitudo  M2,9. Sedangkan gempa pukul 05.17 berkekuatan magnitudo M2,6.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut