Anggota Babinsa di Pekalongan Blusukan ke Desa Bantu Anak Stunting
PEKALONGAN, iNews.id – Anggota TNI dari Kodim 0710 Pekalongan melakukan aksi kepedulian terhadap anak yang mengalami stunting. Bentuk kepedulian dengan memberikan makanan tambahan yang bergizi.
Seluruh Babinsa Kodim 0710 Pekalongan kini mempunyai tugas baru, yaitu blusukan ke desa-desa untuk membantu anak yang mengalami stunting.
Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada balita akibat kurang gizi kronis, sehingga anak terlalu pendek atau kurang tumbuh kembang dibanding anak seusianya.
Seperti yang dilakukan anggota Babisa dari Koramil Kandangserang, Kabupaten Pekalongan yang mendatangi salah satu rumah warga di Desa Wangkelang. Mereka memberikan bantuan berupa tambahan gizi, seperti susu, vitamin, dan sembako kepada keluarga anak yang menderita stunting.
Editor: Ary Wahyu Wibowo