Banjir Demak Terus Meluas hingga Merendam 13 Kecamatan, 17.078 Jiwa Mengungsi
Sabtu, 23 Maret 2024 - 08:23:00 WIB
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo bertolak ke Jawa Tengah guna meninjau penanganan banjir di wilayah Kabupaten Demak. Presiden didampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto dan Bupati Demak Eisti'anah mengunjungi pos pengungsian di SMK Ganesha Kecamatan Gajah dan Wisma Halim di Kecamatan Wonosalam.
Presiden mengapresiasi kerja bersama antarinstansi dalam upaya penanganan darurat banjir yang melanda wilayah Kabupaten Demak. Presiden berharap upaya-upaya yang telah dilakukan antara lain Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC), pemompaan dan penutupan tanggul dapat mempercepat surutnya genangan banjir.
Editor: Donald Karouw