get app
inews
Aa Text
Read Next : Pekalongan Dikepung Banjir 1 Meter, Tim SAR Sisir Rumah Evakuasi Warga

Banjir Luapan Sungai Comal Rendam 2 Kecamatan di Pemalang, Ketinggian Air 1 Meter

Minggu, 18 Januari 2026 - 12:09:00 WIB
Banjir Luapan Sungai Comal Rendam 2 Kecamatan di Pemalang, Ketinggian Air 1 Meter
Banjir dengan ketinggian hingga satu meter merendam dua kecaamatan di Kabupaten Pemalang imbas meluapnya Sungai Comal, Minggu (18/1/2026). (Foto: iNews)

PEMALANG, iNews.id – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, menyebabkan Sungai Comal meluap. Akibatnya, banjir merendam empat desa yang tersebar di dua kecamatan dengan ketinggian air mencapai satu meter, Minggu (18/1/2026). 

Banjir terpantau merendam ratusan rumah di Desa Klegen dan Kebojongan, Kecamatan Comal, serta Desa Mojo, Kecamatan Ulujami. Luapan air sungai tidak hanya menggenangi pekarangan, tetapi juga menutup akses jalan utama desa. 

Ketinggian air bervariasi, mulai dari 50 sentimeter hingga lebih dari 1 meter. Kondisi ini membuat aktivitas warga lumpuh total. Tim Siaga Bhayangkara Polres Pemalang pun diterjunkan ke lokasi untuk mengevakuasi warga. 

Kapolres Pemalang, AKBP Rendy Setia Permana mengatakan, belum ada laporan korban jiwa akibat banjir tersebut. Meski ketinggian air cukup signifikan, sebagian besar warga memilih tetap bertahan di rumah masing-masing dan belum ada yang memutuskan untuk mengungsi ke posko besar. 

"Tim gabungan tetap bersiaga penuh di lapangan. Kami mengimbau warga agar segera melapor melalui call center Polri apabila menghadapi situasi darurat yang membutuhkan penanganan cepat," kata AKBP Rendy. 

Pihak kepolisian bersama instansi terkait berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik guna menjamin keamanan serta kenyamanan warga di tengah situasi bencana ini.

Wakil Bupati Pemalang, Nurkholes mengatakan, jajarannya telah bergerak cepat mendistribusikan berbagai bantuan darurat untuk meringankan beban warga terdampak.

"Kami telah mendistribusikan bantuan berupa sembako, makanan siap saji, pakaian, popok, hingga obat-obatan. Semua kebutuhan dasar kami upayakan sampai ke tangan warga sesegera mungkin," ujar Nurkholes. 

Selain bantuan logistik, sebuah dapur umum juga telah didirikan di daerah terdampak paling parah, yakni di Desa Mojo, Ulujami, guna menjamin ketersediaan konsumsi warga selama masa tanggap darurat.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut