Banjir Solo Surut, Seluruh Pengungsi Kembali ke Rumah
Minggu, 19 Februari 2023 - 16:53:00 WIB
Satu kelurahan lain yang sempat masih menyisakan pengungsi yakni Kelurahan Joyontakan, Kecamatan Serengan. Camat Serengan Agung Wijayanto mengatakan saat ini warga mulai membersihkan rumah dan lingkungan sekitar. "Warga mulai melakukan pembersihan di lingkungan dari sampah bekas banjir," katanya.
Dari seluruh wilayah yang ada di Kecamatan Serengan, dikatakannya, lingkungan yang paling parah terdampak banjir yakni di RW 05 dan RW 06, Kelurahan Joyontakan.
Dia mengatakan hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan warga yang kehilangan harta benda saat kejadian banjir mengingat rumah mereka dalam keadaan kosong.
Editor: Ahmad Antoni