get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisah Haru Sariman Korban Longsor Cilacap, Menanti Istri dan 2 Anaknya Ditemukan

Cerita Khoirullah, Baru Pertama Kali Ikut Borobudur Marathon Langsung Juara

Minggu, 13 November 2022 - 16:18:00 WIB
 Cerita Khoirullah, Baru Pertama Kali Ikut Borobudur Marathon Langsung Juara
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengalungkan medali kepada juara Bank Jateng Tilik Candi Half Marathon (21 kilometer). (Antara)

Ai Kusmiati mendapatkan hadiah bonus dari Komite Bormar senilai Rp27 juta karena berhasil memecahkan rekor half marathon BorMar kelompok putri sebelumnya dengan waktu satu jam 49 menit.

"Saya berlari di sini merasa senang, karena banyak cheering sehingga menambah semangat. Sebagai atlet saya disiplin latihan pagi dan sore, istirahat cukup dan menjaga pola makan, intinya itu agar dapat berprestasi," katanya.

Dalam penyelenggaraan BorMar hari kedua Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan istrinya Siti Atikoh juga ikut ambil bagian dalam half marathon tersebut.

Ganjar mengatakan tidak menyangka bisa menyelesaikan sampai finis dalam half marathon tersebut. "Ada cerita menarik tadi di KM 7, perut saya agak sakit, jadi harus mampir ke rumah penduduk dan mereka sangat ramah. Itu luar biasa," katanya.

Ganjar menilai antusiasme masyarakat Magelang luar biasa pada Borobudur Marathon. Mereka berjajar di pinggir jalan untuk memberikan semangat pada para pelari. 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut