Dua Obyek Vital di Semarang Terendam Banjir, Menhub Budi Karya Turun Tangan
SEMARANG, iNews.id - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi didampingi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengecek Bandara Internasional Ahmad Yani dan Stasiun Tawang Kota Semarang, Minggu (7/2/2021). Pengecekan dilakukan usai dua tempat transportasi publik tersebut mengalami kendala operasional usai banjir menerjang Kota Semarang pada Sabtu (6/2/2021).
Sebelum peninjauan banjir, Budi Karya dan Ganjar bersama jajaran Kementerian Perhubungan, BBWS, PSDA termasuk Wakil Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryati Rahayu melakukan rapat terbatas di ruangan bandara. Rapat dilakukan untuk mendengarkan paparan GM Angkasa Pura terkait kronologis penutupan bandara tersebut.
Usai rapat, Budi Karya dan Ganjar menyempatkan diri mengecek secara langsung landasan pacu menggunakan mobil khusus. Sayang pengecekan tak bisa berlangsung lama, karena hujan turun begitu deras.
Dari bandara, Budi Karya, Ganjar dan Hevearita kemudian meninjau Stasiun Tawang. Di tempat itu, ketiganya ngobrol begitu serius dengan pihak terkait tentang penanganan banjir di Kota Semarang.
"Saya kesini karena mendengar banjir yang melanda obyek-obyek vital. Maka saya ingin melihat secara langsung agar tindakan yang diambil nantinya bisa kongkrit," kata Budi Karya.
Editor: Ahmad Antoni