get app
inews
Aa Text
Read Next : Komnas HAM Datangi Yalimo, Pantau Kondisi Masyarakat Pasca-Kerusuhan

Ganjar dan Komnas HAM Siapkan 3 Agenda Ini Selesaikan Polemik Wadas, Apa Saja?

Jumat, 11 Februari 2022 - 18:12:00 WIB
Ganjar dan Komnas HAM Siapkan 3 Agenda Ini Selesaikan Polemik Wadas, Apa Saja?
Gubernur Ganjar Pranowo usai bertemu dengan anggota Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara di rumah dinas Puri Gedeh, Semarang, Jumat (11/2/2022). (IST)

SEMARANG, iNews.id - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersama Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menyiapkan tiga agenda dalam penyelesaian masalah di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo. Tiga agenda itu yakni evaluasi teknis, pendekatan dan pemulihan kondisi warga.

“Kita evaluasi secepatnya, pertama tentu kami akan mengevaluasi tehnis. Kedua adalah cara pendekatan agar tidak terjadi kekerasan dan ketiga soal bagaimana kita menyiapkan kondisi masyarakat agar kembali guyub rukun,” kata Ganjar usai bertemu anggota Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara di rumah dinas Puri Gedeh, Semarang, Jumat (11/2/2022).

Dia mengatakan, evaluasi teknis yang dilakukan antara lain terkait isu lingkungan, isu penambangan dan melibatkan BBWS dan BPN sebagai institusi yang mengerjakan.

“Kemudian juga agar tidak ada yang kedua, cara-cara yang nanti ada kekerasan nggak boleh lagi dan polda juga sudah setuju juga,” katanya.

Ketiga, lanjut dia, adalah memperbaiki kondisi psikologis warga di Wadas agar kembali guyub rukun. Sebab Ganjar mendapat informasi bahwa terjadi perundungan di tengah warga antara yang pro dan kontra.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut