get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Maut Freed Tabrak 5 Motor di Purwokerto, 2 Orang Tewas 3 Luka-Luka

Heboh Babi Hutan Masuk Rumah Warga di Banyumas, Dikejar dan Ditembak Kabur

Jumat, 10 Maret 2023 - 09:38:00 WIB
 Heboh Babi Hutan Masuk Rumah Warga di Banyumas, Dikejar dan Ditembak Kabur
Seekor babi hutan berukuran besar masuk ke rumah warga di Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas. (tangkapan layar video amatir)

BANYUMAS, iNews.id - Seekor babi hutan berukuran besar masuk ke rumah warga di Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas. Warga sempat merekam saat babi hutan itu terjebak dalam rumah warga.

Babi hutan terekam kamera saat terjebak di dalam gudang rumah milik Kirto, warga Desa Banjarsari. Dalam video terlihat babi hutan mondar mandir seperti kebingungan mencari jalan keluar.

Babi hutan ini bahkan menabrak kaca jendela rumah Kirto hingga pecah. Babi hutan kemudian berhasil kabur melalui celah tembok belakang rumah Kirto.

Warga yang mengetahui adanya babi hutan masuk rumah segera mengepung dengan membawa berbagai peralatan. Bahkan babi hutan ini sempat ditembak anggota Bhabinkamtibmas hingga terluka. Namun babi hutan in akhirnya berhasil kabur dari kejaran warga dan melarikan diri ke arah Desa Banjarsari Wetan.

“Saat itu Kamis sore saya dan istri sedang duduk sambil bercerita. Namun saya terkejut seperti ada suara benda menabrak gerobak mi ayam,” kata Kirto, Kamis (9/3). 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut