get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Gunung Sumbing yang Wajib Diketahui Pendaki

Jalur Tikus di Rembang Ini Mengerikan, Anggota TNI Pernah Terjungkal saat Melintasi

Senin, 02 Agustus 2021 - 17:05:00 WIB
Jalur Tikus di Rembang Ini Mengerikan, Anggota TNI Pernah Terjungkal saat Melintasi
Iring-iringan pengendara motor melintasi jalan pintas, untuk bisa masuk menuju Jalan Pemuda Rembang. Tampak beberapa pengendara motor terjatuh, Senin (2/8/2021). (iNews/Musyafa)

REMBANG, iNews.id – Belasan pengendara motor terjatuh saat melintasi jalan alternatif pematang sawah, setelah Jalan Pemuda perempatan Galonan ditutup. Penutupan jalan karena  pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

Peristiwa pengendara motor terperosok ke dalam sawah tidak hanya kali ini saja. Tetapi terjadi hampir setiap hari di akses sebelah utara gapura masuk Dusun Torejo, Desa Mondoteko.

Bahkan seorang warga Dusun Torejo, Wijayanti sempat melihat anggota TNI naik motor memboncengkan seorang perempuan terjungkal ke sawah lantaran tergelincir di pematang yang sempit, Senin (2/8/2021).

Menurutnya, akses ini menjadi yang tercepat sebagai jalan pintas dan tembusnya di dekat garasi bus Subur Jaya, pinggir Jalan Pemuda.

“Kalau lewat Ketanggi atau Pulo terlalu jauh, makanya mereka banyak yang lewat sini. Nggak hanya warga biasa, polisi dan TNI banyak kok yang lewat jalur tersebut. Beberapa hari lalu, pak polisi juga jatuh di situ, pas pulang kerja kelihatannya, “ katanya.

Dia berharap aparat Polres Rembang atau pihak Pemkab mengkaji kembali kebijakan penutupan jalan, lantaran dampaknya semakin menyusahkan aktivitas masyarakat di tengah berjuang menghadapi pandemi.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut